(info BMR) BOROKO—Kita ketahui bersama bahwa bersih atau tidaknya kota Boroko tergantung dari Petugas kebersihan itu sendiri. Setiap hari para petugas kebersihan telah melakukan gerakan sapu bersih sejak pukul 04.00 Wita. Korps kebersihan ini langsung melaksanakan tugas membersihkan Kota Boroko tanpa memperdulikan cuaca. Ada yang menyapu sepanjang jalur Kota Boroko. Yang bertugas di motor-mobil sampah langsung mendekati lokasi tumpukan sampah. Lalu membawa ke tempat pembuangan akhir (TPA). Praktis mereka berkutat dengan sampah yang penuh dengan bakteri dan virus.
Tentunya, kerja keras mereka membersihkan Kota Boroko dan sekitarnya patut diperhatikan. Selain nominal honorarium yang wajib diterima. Mereka pun perlu menikmati fasilitas layanan BPJS, pemeriksaan rutin kesehatan harus diperoleh.
Kepala Kantor Lingkungan Hidup, Hidayat Ponigoro S.Sos, M.Si mengatakan bahwa honorarium petugas kebersihan tidak ada halangan tahun depan akan dinaikkan. Termasuk, layanan kesehatan akan diusahakan. (tr-02)