(Info BMR) BOROKO—Acungan jempol diberikan ke SKPD Kantor Pelayanan dan Perizinan Terpadu Bolaang Mongondow Utara. Betapa tidak, disaat SKPD lain masih jongkok perolehan Pendapatan Asli Daerah (PAD). KP2T tampil brilian. Dari target PAD hanya Rp 100 Juta-an. Di bulan Oktober 2014, KP2T over target sekitar 400%.
“Laporan yang saya terima, KP2T telah mencapai Rp 400 Juta dari target Rp 100 Juta. Ini perlu menjadi support bagi SKPD yang juga menerima PAD,”tutur Suriansyah Korompot,Wakil Bupati Bolmong Utara.
Dia lalu , menyoroti SKPD seperti Dinas Pekerjaan Umum, Dinas kelautan dan Perikanan yang mematok pendapatan dari PAD. Yang menjelang akhir tahun, belum diketahui berapa pemasukan PAD dari SKPD tersebut. “Sampai saat ini, saya tidak menerima laporan dari DInas PU dan Dinas Kelautan Perikanan. Padahal dinas ini mengelolah PAD,”tukasnya. Keheranan Suriansyah cukup beralasan. Pasalnya di wilayah Bolmong Utara, nelayan cukup banyak. Bahkan ada perusahaan yang bergerak dibidang kelautan dan perikanan. Namun, PAD –nya tak jelas. “Atau nyanda ada stouw nelayan atau perusahaan ikan di Bolmong Utara. Kong nyanda ada pemasukan ?,”sindir Wabup yang diiringi suara tertawa peserta upacara.(lin)