Infobmr.com, BOLMUT – Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Depri Pontoh hari ini, senin (01/02/2021) secara resmi membuka kegiatan Pencanangan Vaksinasi Corona virus Disease 19 (Covid-19) di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD).
Dalam sambutannya, Bupati Bolmut mengatakan bahwa program vaksinasi merupakan upaya Pemerintah melindungi warga negaranya,sebagaimana tercantum dalam UUD 1945.
“Sudah selayaknya masyarakat membantu pemerintah dengan mengikuti program Vaksinasi COVID19,” imbaunya.
Depri juga menyampaikan tujuan dari program vaksinasi untuk menurunkan angka penularan, sakit, maupun kematian yang disebabkan Cobid-19.
“Wakil Bupati, Sekertaris Daerah, Kapolres, Pimpinan Satuan Kerjan Pimpinan Daerah yang hadir saat ini sudah siap divaksin, untuk memberi contoh kepada masyarakat,” ungkapnya.
Pihaknya juga menyampaikan agar pejabat dilingkungan pemerintah daerah selalu menggunakan masker, agar menjadi contoh.
[Tr-06]
Editor: Ridwan